Fimela.com, Jakarta Lukman Sardi telah dianggap sebagai aktor watak yang mampu memerankan semua peran dengan baik. Sederet perannya dalam film seperti Sang Pencerah, Soekarno, Di Balik 98, Rectoverso, Gie, dan lainnya mampu membuat orang terkagum.
Demikian pula ketika ia didaulat berperan sebagai Om Rudi dalam film Surat Kecil Untuk Tuhan (SKUT). Om Rudi merupakan seorang jahat yang menampung dan memperbudak anak-anak jalanan sebagai mesin uang. Tak jarang ia menyiksa anak-anak tersebut.
Karena akting yang sangat maksimal itu, Lukman Sardi sempat membuat para pemain cilik yang terlibat begitu ketakutan, bahkan di dunia nyata. Hal itu disampaikan oleh Avrilla Sigarlaki (12), pemeran Ningsih (Aura Kasih) kecil. "Kagum (ama Lukman Sardi). Berubah banget gitu. Sampai pada takut beneran," kata Avrilla Sigarlaki saat dijumpai di Bukber Pemeran Film SKUT, Gedung QLC, Jl Kalibata Utara 2, Jakarta Selatan, Jumat (9/6/2017).
Salah satu yang sangat takut dengan sosok Lukman Sardi adalah pemeran Angel (BCL) kecil. "Caca yang jadi Angel (BCL) kecil gak mau ketemu, takut katanya. Kalau aku sih tahu, bisa bedain saat berperan atau tidak," ujarnya.
Menurut bintang cilik yang telah bermain dalam beragam film seperti Street Society, Belenggu, Headshot, Rumah Malaikat dan lainnya ini, mendalami peran dengan sepenuh jiwa membutuhkan kualitas dan pengalaman.
"Kan susah kalau awalnya udah kenal, terus bisa dibikin takut. Seperti Caca kan udah kenal om Lukman. Tapi karena peran om Rudi, dia bisa ketakutan. Om Lukman keren banget. Salah satu aktor idola," imbuhnya.
Lewat film yang dibintangi Lukman Sardi ini, ia mengajak anak-anak untuk selalu bersyukur. "Gak boleh ngeluh dong. Biasanya udara di kamar panas, ngeluh. Di luar sana, panas cuaca lebih. Belajar, kadang kan anak-anak suka marah ama orangtua sendiri. Padahal harus bersyukur, kalau gak punya orangtua bisa begini," tukas Avrilla