Meninggal, Bagaimana Nasib Donasi untuk Jupe?

Rivan Yuristiawan diperbarui 11 Jun 2017, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Julia Perez atau yang akrab disapa Jupe sudah berpulang keharibaan Illahi pada Sabtu (10/6/2017). Eko Patrio, sebagai salah satu sahabatnya mengatakan jika donasi yang sempat mengalir untuk kesembuhan Jupe sudah diberikan pada pihak keluarga.

Hal tersebut diungkapkan Eko Patrio seusai pemakaman Julia Perez di TPU Pondok Ranggon, Sabtu (10/6/2017) petang. Menurutnya, dana yang terkumpul lebih dari Rp1 miliar sudah diberikan pada keluarga.

"Semuanya sudah clear, sudah diberikan kepada adiknya yaitu Nia," ungkapnya.

Mengenai detail jumlah uang yang terkumpul, Eko mengaku tidak tahu secara persis. Namun begitu, seluruh dana dari berbagai sumber sudah dipastikan diterima oleh pihak keluarga.

"Dari rekening BRI, Rp800 (juta) sekian sudah diberikan pada adiknya. Dari kitabisa.com ada Rp400 juta sekian, dari individu-individu gitu ada Rp300 juta sekian itu sudah diberikan ke keluarga," pungkasnya.

Memang, selama perawatan terkait penyakit kanker yang diidapnya, Jupe terbilang banyak menarik perhatian masyarakat. Setidaknya, beberapa acara charity sempat dilakukan guna membantu pembiayaan pengobatan Jupe.

Sayangnya, upaya sahabat dan keluarga untuk melihat Jupe sembuh berlawanan dengan takdir Tuhan. Jupe dinyatakan meninggal pada Sabtu (10/6/2017) pukul 11.12 WIB saat mendapat perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.