Fimela.com, Jakarta Sosok Pratama Wirayudha atau Tama (Donny Michael) sempat mendadak hilang dari sinetron Berkah Cinta yang tayang di SCTV. Tama diduga meninggal gara-gara keracunan minuman waktu berbuka puasa bersama Luna (Meriam Bellina) di rumah Eros.
Namun Luna justru menuduh Eros yang sengaja meracuni Tama. Padahal Luna sendiri yang menaruh racun di minuman putranya itu. Akibat ulah Luna, Eros merasa terbebani dengan tuduhan telah membunuh Tama. Bahkan akibat tuduhan telah membunuh Tama, Eros akhirnya masuk penjara.
Walaupun begitu, belum bisa dipastikan apakah Tama benar-benar meninggal atau tidak, karena tiba-tiba ia menghilang. Lalu Eros yang akhirnya keluar dari penjara siap untuk melangsungkan pernikahan dengan Tania (Irish Bella), wanita yang sudah lama dicintainya.
Di saat itulah, sosok Tama yang sempat menghilang tiba-tiba muncul dan ingin mengacaukan pernikahan Tania dengan Eros. Tama yang memakai pakaian serba hitam muncul di pernikahan Tania dan Eros. Tama yang biasanya mengendarai mobil ini tampil semakin keren dengan mengendarai sepeda motor besar.
Di sisi lain, hilangnya Tama dalam Berkah Cinta sempat membuat para fans merindukan kehadirannya. Namun saat Tama tiba-tiba diceritakan muncul, lagi-lagi harus membuat keributan dan berniat memisahkan Tania dengan Eros. "Yeeeh eeee......ka tama dateng sepiiii gk da pratama. Yes..yes...yes...," komentar seorang netizen.
Nah, kalau kamu penasaran ingin tahu kelanjutan ceritanya, tonton terus sinetron Berkah Cinta. Sinetron yang dibintangi Irish Bella, Giorgino Abraham dan Donny Michael ini tayang tiap jam 21.30 WIB, hanya di SCTV.