Berapa Banyak Jumlah Langkah yang Dibutuhkan Setiap Harinya?

Floria Zulvi diperbarui 04 Jun 2017, 11:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Kemajuan teknologi kini semakin terasa. Begitu memanjakan manusia, sehingga membuat beberapa di antara mereka malas meski hanya untuk melangkahkan kaki. Padahal, menggerakkan tubuh adalah hal yang penting untuk kesehatan.

Dewasa ini, banyak sekali makanan cepat dan siap saji yang disediakan. Mungkin kamu pun menyantapnya bisa tiga hingga empat kali dalam seminggu. Di sisi lain, rasa malas untuk olahraga pun melanda. Kebayang dong seperti apa tubuhmu nantinya?

Jika kamu nggak ingin lari atau fitnes, kamu tetap bisa olahraga dengan jalan kaki. Bisa dilakukan kapan saja, di mana saja, lagi tak berbayar, jangan sampai untuk melangkahkan kaki saja kamu tak ada semangat. Lalu berapa langkah sih yang dibutuhkan oleh manusia dalam satu hari?

Dilansir dari PureWow, sebuah studi baru yang diterbitkan oleh International Journal of Obesity, kamu harus melangkah 15.000 langkah dalam satu hari. Yup, itu sama dengan 3 jam berjalan! Untuk kamu yang cepat bosan, disarankan untuk sembari melakukan hal yang menyenangkan.

Nggak harus jalan tanpa melakukan apapun, kamu bisa sembari bermain Pokemon, mengajak jalan anjingmu atau belanja di pusat perbelanjaan. Untuk para cewek, tentu waktu takkan terasa berlalu jika tengah disibukkan dengan belanja, kan?

Para ilmuwan dari University of Warwick di Inggris pun mengukur kolesterol dan tingkat gula darah serta ukuran pinggan untuk penelitian yang dilakukan pada para pekerja di Skotlandia. Para pekerja tersebut bekerja keras dengan banyak menggerakan bagian kaki mereka.

Para ilmuwan membandingkan para pekerja fisik di Skotlandia dengan mereka yang bekerja di kantor. Hasilnya, para pekerja fisik miliki metabolisme tubuh yang baik. Yang lebih penting, kemungkinan mereka terkena risiko penyakit jantung pun lebih kecil.

Jika kamu nggak punya waktu untuk keluar, bisa diganti dengan tetap berjalan-jalan di dalam rumah dengan aktif mengerjakan tugas rumah seperti menyapu dan mengepel, misalnya. Yang penting, tetap langkahkan kakimu dan jangan malas ya!

What's On Fimela