Fimela.com, Jakarta Produser film Bond 25 atau film ke-25 James Bond memang masih membujuk Daniel Craig untuk sekali lagi memerankan tokoh mata-mata Inggris tersebut. Walaupun begitu, bukan berarti kesempatan sudah tertutup untuk aktor lainnya.
Setelah Tom Hiddleston dinilai kurang sesuai, kini nama Orlando Bloom ikut mencuat. Ia sepertinya berharap bisa mendapatkan peran itu. Dalam wawancara bersama BBC, ia mengungkapkan minatnya untuk menggantikan Craig.
"Aku tumbuh dengan mencintai film-film James Bond, siapa yang tidak?" ucap Orlando Bloom seperti dilansir dari Dailymail. Orlando bahkan sudah memikirkan bagaimana ia akan memainkan James Bond kalau dipilih oleh duo produser Barbara Broccoli dan Michael G. Wilson.
Aktor asal Inggris ini mengatakan akan memerankan tokoh mata-mata itu seperti Jack Sparrow, karakter kapten bajak laut yang diperankan Johnny Depp di seri Pirates of the Caribbean.
"Sedikit seperti Jack Sparrow. Seperti kedipan mata dan sinar di balik mata yang aku lihat dalam Sean Connery dan Roger Moore. Aku pikir itu harus sangat Inggris, tapi seperti bersinar dengan tubuh berotot," tutur Orlando Bloom. Meskipun begitu, Orlando tetap menyukai tokoh James Bond diperankan oleh Daniel Craig.
"Aku suka apa yang dilakukan Daniel Craig sebagai James Bond, ia berotot dan dinamis. Aku pikir itu adalah kombinasi yang sangat menarik," pungkas Orlando Bloom yang film terbarunya, Pirates of the Caribbean: Salazar's Revenge, baru saja dirilis di bioskop.