Ini Jadwal Buka Puasa Bulan Ramadan 2017

Floria Zulvi diperbarui 27 Mei 2017, 17:25 WIB

Fimela.com, Jakarta Buka puasa menjadi saat-saat yang paling ditunggu saat bulan Ramadan. Ya, itu adalah saat-saat kamu akhirnya bisa meneguk air dan menyantap hidangan usai puasa selama lebih dari 12 jam lamanya.

Namun, bukan hanya akhirnya bisa menyantap hidangan, berbuka juga bisa menjadi momen kamu berkumpul dengan keluarga dan juga para sahabat. Tak seperti hari-hari biasanya, anggota keluarga mungkin akhirnya bisa berkumpul saat berbuka. Padahal mungkin saja jika di luar bulan Ramadan, orang-orang lebih memilih makan di luar.

Disadari atau tidak ajakan buka bersama selalu hadir di setiap akhir minggu selama bulan Ramadan. Undangan tersebut mungkin saja datang dari teman-teman TK bahkan kuliah. Semuanya dikhususkan untuk menyambung tali silaturahmi.

Untuk kamu yang masih disibukkan dengan pekerjaan yang menumpuk, jangan sampai tidak mengetahui waktu untuk berbuka karena tengah terjebak macet di tengah jalan, ya! Berikut jadwal buka puasa bulan Ramadan 2017!

Semoga jadwal buka puasa ini punya manfaat untuk kalian yang masih bingung waktu berbuka yang terkadang berubah-ubah. Selamat menunaikan ibadah puasa di bulan Ramadan ini ya, girls!