5 Artis Indonesia Raih Cum Laude di Luar Negeri

Komarudin diperbarui 19 Mei 2017, 19:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyaknya artis di Indonesia membuat kita berpikir seolah-olah gampang sekali menjadi artis, terutama bermodal tampang cantik dan ganteng. Namun, ada beberapa artis yang tak cuma bermodal tampang.

Mereka di antaranya Cinta Laura, Isyana Sarasvati, Maudy Ayunda, Alyssa Soebandono, dan Vidi Aldiano. Mereka meraih cum laude di perguruan tinggi di luar negeri.

Cinta Laura
Artis cantik blasteran Indonesia Jerman ini membuktikan prestasinya tak sekadar jago di depan kamera. Dengan meraih caum laude di Universitas Columbia dengan IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) 3,9.

Selain meraih cum laude, ia mendapat dua gelar sekaligus dalam masa pendidikan yang hanya tiga tahun. Satu lagi yang membanggakan Cinta Laura, ia berhasil masuk di Hollywood.

Isyana Sarasvati
Pemilik lagu 'Tetap di Jiwa' ini lulus dari Royal College of Music London dengan nilai cum laude. Ia satu-satunya mahasiswi yang meraih cum laude saat itu. Selain itu, Isyana berhasil meraih Among Asia Student di Peru. Isyana ini jago membuat lagu dan pintar.

Muady Ayunda
Tak hanya Cinta Laura yang berhasil meraih cum laude selama tiga tahun, penyanyi lagu Perahu Kertas ini pun meraih prestasi yang sama. Ia lulus dari Jurusan Politics, Philosophy, and Economics dari Universitas Oxford, Inggris, dengan meraih cum laude dalam masa kuliah tiga tahun.

Alyssa Soebandono
Alyssa memutuskan melanjutkan pendidikan di Universitas Monash, Australia. Ia meninggalkan kariernya yang sedang berada di puncak sebagai pesinetron. Artis yang akrab dipanggil Icha ini membuktikan bahwa ia tak main-main dalam dunia pendidikan. Alhasil, dalam usia masih 22 tahun, ia sudah meraih gelar S2.

Vidi Aldiano
Vidi menuntaskan pendidikan di University of Manchester di Inggris. Vidi lulus dengan predikat cum laude dari jurusan Innovation Management and Enterpreneurship. Selain menimba ilmu di negara Ratu Elizabeth, Vidi juga mengembangkan networking untuk bisnis keluarganya. Memiliki suara merdu dan sayang keluarga, pasti banyak cewek yang antre.

Itulah artis-artis yang tak hanya jago di depan kamera, tapi juga berprestasi di kehidupan nyata. Cinta Laura, Isyana Sarasvati, Maudy Ayunda, Alyssa Soebandono, dan Vidi Aldiano paham betul bahwa pendidikan tetap nomor satu.

What's On Fimela