Beberapa saat sebelum meninggal, Chris masih memberikan penampilannya di konser yang berlangsung di MGM Grand Detroit hotel. Kabar meninggal yang terbilang mendadak ternyata terungkap peyebab meninggalnya itu. (AFP/Bintang.com)
Melansir Telegraph.co.uk, setelah melakukan tindakan otopsi Medical Examiner's Office mengungkapkan bahwa penyebab dari kematian Chris Cornell adalah lantaran ia melakukan aksi bunuh diri. (AFP/Bintang.com)
“Penyebab dari kematian tersebut adalah bunuh diri. Laporan otopsi belum sepenuhnya selesai,” ucap the Medical Examiner's Office yang dilansir Telegraph.co.uk (19/5/2017). (AFP/Bintang.com)
Selain itu, juru bicara kepolisian, Michael Woody menceritakan proses kematian Chris Cornell dan menyebutkan bahwa Chris ditemukan di dalam kamar mandi hotel. (AFP/Bintang.com)
Woody mengatakan bahwa Chriss meninggal di MGM Grand Detroit hotel, dan saat itu sang istri memanggil keluarga dan teman-temannya dan meminta untuk memeriksa Chris. Chris pun diketemukan di dalam kamar mandi. (AFP/Bintang.com)
Vokalis Autoslave dan Soundgarden meninggal dalam usia 52 tahun beberapa saat setelah ia dan teman-temannya tampil. Penampilan Chris di panggung kala itu sungguh prima dan menjadi penampilan terakhirnya. (AFP/Bintang.com)
Tidak hanya itu, Chris Cornell pun sempat berkicau di akun Twitternya. Ia menuliskan soal konsernya bersama Soundgarden. “#Detroit finally back to Rock City!!!! @soundgarden #nomorebullshit,” tulis Chris Cornell. (AFP/Bintang.com)