Fimela.com, Jakarta Di tengah kesibukannya sebagai aktris serta aktivis kesetaraan hak perempuan, Nova Eliza tetap memiliki waktu untuk memperhatikan tumbuh kembang anaknya, Naima Malinka Suwarso. Bedomisili di Bali namun banyak beraktivitas di Jakarta, Nova mengaku kerap mengajak sang anak untuk ikut dalam setiap kegiatannya.
"Ya anak pasti nomor satu, nggak bisa dipungkiri. Jadi makanya anaknya pas weekend aku bawa ke manapun aku pergi," ucap Nova Eliza saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, Selasa (16/5/2017).
Kerap diajak dalam beraktivitas, Naima Malinka Suwarso yang saat ini berusia delapan tahun dikatakan Nova sudah mulai peduli tentang isu kekerasan terhadap perempuan yang ia suarakan. Sebagai orangtua, wanita asal Aceh tersebut pun lantas antusias untuk memberikan edukasi untuk mencegah terjadinya hal itu pada sang anak.
"Naima sudah berkembang banyak sekali, dia saat ini sudah kelas 4 SD dan sering sharing, nanya. Kalau kita baca anak-anak kan ada kekerasan juga ya di sekolah atau di lingkungan, di situ aku pelan-pelan mengedukasi dia bagaimana harus memprotect badannya, terus kalau ada ciri-ciri orang yang berniat jahat apa yang harus dilakukan, jadi komunikasinya sudah dua arah," jelasnya.
Sementara itu, berbicara soal bakat anaknya, janda 36 tahun itu melihat memang anaknya sudah memiliki bakat untuk terjun ke dunia seni. Meski begitu, Nova enggan mengarahkan Naima untuk mengikuti jejaknya sebagai seorang selebriti.
"Nggak usah diajak sudah kelihatan dia senang dancing, nyanyi, akting. Terus terang dari awal aku nggak pernah mengajak dia untuk terjun di dunia seni tapi memang darahnya seni pasti sudah kelihatan. Tidak harus (jadi artis), tapi memang harus sesuatu yang berguna bagi masyarakat, paling tidak berguna untuk keluarga dan dia sendiri," papar Nova Eliza.