Berjuang Selama 15 Jam, Kronologi Persalinan Istri Ananda Omesh

Komarudin diperbarui 14 Mei 2017, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Ananda Omesh sedang gembira. Istri tercintanya, Dian Ayu Lestari, melahirkan anak kedua setelah berjuang selama 15 jam, Sabtu (13/5/2017). Mereka menyematkan nama yang indah, Btara Langit Andayu.

Dian menjelaskan, pada 12 Mei 2017 pukul 23.30, saat hendak memejamkan mata tiba-tiba ia terasa pipis yang tak bisa ditahan. Setengah sadar, Dian akhirnya menyadari jika ketubannya pecah. Bersama Omesh, mereka buru-buru menuju rumah sakit karena tak punya pengalaman hamil pecah ketuban.

"Kontraksi sebenernya dihari itu udah dari jam 11 siang, tapi gak teratur jadi saya acuh aja awalnya.. sampe RS dicek masih bukaan 2.. Alhamdulillaah ditungguin aja 😇," papar perempuan kelahiran Sorowako, Sulawesi Selatan, 19 Juni 1986 melalui akun Instagram miliknya, Minggu (14/5/2017).

Hingga 13 Mei 2017 pukul 13.00 WIB, bukaan ternyata tak bertambah. Sementara itu, air ketuban terus keluar dan kontraksi makin sedikit.

"..dalam hati terusssss berdoa "ya Allaah, lancarkan persalinan ini. Biarkan anak saya lahir secara normal dan sehat" (alias uminya udah ketakutan bakal di SC duluan 😂)," sambung Dian.

Tak lama kemudian, dokter memutuskan untuk dilakukan induksi. Dalam setengah jam bereaksi. Dian merasakan sakit yang luar biasa lima kali kontraksi alami. Dia merasa badannya seperti diperas akibat sakit yang luas biasa. Ia pun terus meremas tangan Omesh.

"Dannn Alhamdulillaah, setelah 15 jam perjuangan, sore harinya anak kedua kami BTARA LANGIT ANANDAYU lahirrr dengan sehat dan selamat melalui persalinan normal 💞 Minta doanyaaa semuaaaa supaya Langit jadi anak soleh, pintar, dan jadi anak baik untuk semuanya.. aminnn 😇," harap Dian.

Ananda Omesh dan Dian Ayu Lestari menikah pada 8 Juli 2012. Sebelum Btara Langit Anandayu lahir, mereka telah dikaruniai seorang putri, bernama Btari Embun Anandayu. Selamat buat Omesh dan Dian!