Tak Takut Panas, Kristina Cangkul dan Tanam Pohon Trembesi

Anto Karibo diperbarui 10 Mei 2017, 16:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Cuaca yang panas menyengat tak membuat Kristina surut langkah dalam melakukan penghijauan dengan menanam pohon trembesi. Apa yang dilakukannya merupakan rangkaian acara Djarum Trees For Life: Penanaman Trembesi 296 KM Lingkar Pulau Madura.

"Alhamdulillah. Hari ini pertama kali di Madura. Kegiatan nanam pohon trembesi, tadi udah jam 7-8an di pantai. Dari sana ke dermaga. Nanam pohon lagi. Biar makin hijau," kata Kristina di Alun-alun Kabupaten Sampang, Madura, Selasa (9/5).

Secara simbolik, penanaman juga dilakukan oleh FX Supanji, Vice President Djarum Foundation dan Plt. Bupati Sampang, Fadhilah Budiono. "Pertama kali aksi nanam pohon di Jawa. Pemalang. Kampung halaman orangtua," lanjutnya.

Keikutsertaan Kristina merupakan wujud kepeduliannya sebagai manusia atas banyaknya pohon yang ditebang demi kepentingan industri dan lainnya. Ia tak mau bumi pada umumnya dan Indonesia pada khususnya menjadi gersang.

 

"Di bumi ini udah banyak yang ditebang, kebakaran. Sengaja dibakar, itu kan bukan gosip lagi. Ini padat banget kegiatannya. Dan trembesi bagus banget untuk mengurangi kadar karbondioksida. Bisa bikin udara sejuk," lanjutnya.

Senada dengan Kristina, FX Supanji menyatakan bahwa kegiatan ini dimaksudkan demi kepentingan Indonesia. "Harapan kami semua, lingkungan kita yang lebih indah dan asri. Kita di sini demi anak cucu, dan Indonesia," tandasnya.