Anji Masuk 3 Nominasi SCTV Music Awards 2017

Putu Elmira diperbarui 04 Mei 2017, 07:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Musikalitas Anji berhasil membawanya meraih berbagai pencapaian di industri musik tanah air. Salah satunya ketika mampu menembus nominasi di ajang penghargaan SCTV Music Awards 2017.

Tidak tanggung-tanggung, pelantun Dia ini dinominasikan dalam 3 kategori sekaligus. Adalah Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop, Lagu Pop Paling Ngetop, dan Video Klip Paling Ngetop.

Antusiasme Anji terlihat ketika dirinya mengunggah sebuah potret di akun Instagram pribadinya. Ia menyampaikan bahwa dirinya masuk 3 nominasi dan memberitahu cara untuk memberikannya dukungan.

"Masuk 3 kategori di SCTV Music Awards. Kalau Teman-teman mau memilih, yang gratis saja ya. Via Twitter atau BBM. ZOOM IN foto ini untuk lihat caranya," tulis Anji.

Sementara, SCTV Music Awards tahun ini menghadirkan 8 kategori. Kategori tersebut adalah Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop, Penyanyi Solo Wanita Paling Ngetop, Grup Band Paling Ngetop, Kolaborasi Paling Ngetop, Pendatang Baru Paling Ngetop, Penyanyi Dangdut Paling Ngetop, Lagu Pop Paling Ngetop, dan Video Klip Paling Ngetop.

Anji akan berhadapan dengan sederet karya dan musisi tanah air lainnya. Pastikan jangan sampai lupa untuk memberi dukungan dan siap-siap pada malam puncak SCTV Music Awards 2017 akan kedatangan bintang spesial yakni Dua Lipa.