Fimela.com, Jakarta Selain koper atau backpack, pelancong umumnya akan membawa tas tangan selama traveling. Tak ingin repot membongkar sejumlah barang untuk menemukan satu yang diperlukan jadi alasan kebanyakan traveler membagi bawaan ke dalam dua tas.
Dengan adanya klasifikasi yang demikian, maka secara otomatis, barang bawaan pun terbagi menjadi sangat penting dan penting. Mereka yang tak sering digunakan biasanya akan masuk koper atau backpack. Sementara sisanya yang masuk kategori sering digunakan selama melakoni perjalanan akan tersusun rapi di tas tangan.
Barang-barang ini biasanya menunjang perjalanan dengan lebih mudah dan berperan secara esensial untuk memperlancar agenda demi agenda yang dilakukan. Tiap pelancong mungkin membutuhkan barang berbeda, namun secara garis besar terdapat sederet benda wajib yang sekiranya jangan sampai tertinggal. Apa saja kira-kira?
Surat-surat penting. Poin ini mesti lebih diperhatikan bila kamu ingin atau tengah traveling ke luar negeri. Jangan lupa membawa paspor yang merupakan identitasmu selama berada di negeri orang. Bila ingin lebih aman, scan paspor sebelum berangkat dan taruh di email pribadi.
Supaya tak tercecer, siapkan satu folder khusus untuk menaruh surat-surat penting tersebut. Jadi bila dibutuhkan, kamu tak perlu mencari-cari dan memakan waktu lebih lama. Cukup mengambil folder tersebut dan pilih surat yang dibutuhkan.
Istirahat dengan Lebih Nyaman
Eyemask. Bagi kamu yang susah tidur di tempat asing terlebih saat ruangan tersebut masih cukup terang, maka eyemask terbilang penting untuk disiapkan di tas tangan. Traveling memang soal menjelajah, tapi bukan berarti jadi mengabaikan istirahat.
Dengan membawanya ke manapun pergi, kamu jadi bisa beristirahat dengan lebih mudah dan nyaman. Entah dengan memanfaatkan waktu tempuh perjalanan yang hanya satu hingga dua jam atau hal lain, setidaknya tubuhmu memperoleh rehat meski hanya sejenak.
Scarf. Multifungsi, kamu bisa memanfaatkan barang yang satu ini ketika cuaca jadi tak bersahabat. Dengan mudah dan sederhananya kamu bisa melindungi diri dari suhu-suhu yang biasanya membuat tubuh jadi kurang mengenakkan.
Apalagi bila kamu mesti berada di temperatur tersebut dalam waktu yang cukup lama, tengah dalam penerbangan misalnya. Tak banyak memakan ruang, scaft bisa jadi opsi yang lebih sederhana ketimbang menaruh jaket di dalam tas tangan.
Dompet dan Kartu-kartu penting
Dompet. Tentu saja, bukan? Barang penting yang satu ini tentu tak boleh tak berada di dalam tas tangan. Pastikan kamu telah memasukan uang tunai dan sejumlah kartu yang dibutuhkan selama melakukan perjalanan.
Bila kamu salah satu pelancong yang biasa membedakan dompet traveling dengan sehari-hari, periksa kembali apakah semua kebutuhan sudah terkemas dengan baik. Gonta-ganti dompet ini punya risiko tertinggal yang lebih besar, namun tetap sah-sah saja untuk dilakukan.
Obat-obatan. Tubuh tengah menyesuaikan diri dengan lingkungan baru, bukan tak mungkin kamu terserang penyakit ringan. Mungkin bisa saja demam atau pusing. Selalu sedia obat-obatan ringan di tas tangan untuk memberi penanganan pertama.
Poin ini perlu diperhatikan bila kamu memang tengah mengonsumsi obat-obatan yang bersifat pribadi. Mawas diri dengan mengetahui kondisi tubuh tentu akan menunjang perjalanan dengan lebih aman dan nyaman. Selain yang telah disebutkan, kamu punya barang wajib lain yang biasa ditaruh di tas tangan saat traveling nggak?