Meskipun tak ikut bermain di film Surat Kecil Untuk Tuhan (SKUT), namun Reza bersedia untuk berpartisipasi dalam klip Ost film SKUT ini. Bahkan ia juga mengajak dua keponakannya dalam syuting klip ini, Renata dan Jacob. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Ditemui di kawasan Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin (17/4/2017), Reza menceritakan alasannya turut serta dalam klip lagu anak-anak ini. Keputusan ini ternyata sengaja dilakukan Reza dan mengajak keponakannya itu. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Saya sengaja ajak mereka (Jacob dan Renata). Saya senang banget yang berbau anak-anak. Karena soundtrack-nya lagu anak-anak," ungkap Reza Rahadian. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Alasan lainnya adalah Reza berharap dan berupaya agar lagu anak-anak dapat dirasakan kembali oleh anak-anak Indonesia masa kini. Ia juga berharap adanya lirikan orang-orang di luar sana terhadap lagu Anak Indonesia. (Nurwahyunan/Bintang.com
"Sebenarnya ini mengingatkan lagi bahwa lagu ini (Kalau Kau Suka Hati) supaya bisa dinikmati oleh anak-anak Indonesia. Semoga di luar sana ada yang melirik lagu-lagu Anak Indonesia ya," jelasnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Keterlibatannya di klip lagu anak, ternyata Reza prihatin atas kondisi masa kini di mana anak-anak telah terpengaruh dengan kemajuan teknologi saat ini. Tak menyalahkan, namun ia merasa lagu anak Indonesia juga masih diperlukan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Selain Reza Rahadian, terdapat beberapa pekerja seni lainnya yang mengikuti syuting video klip OST film Surat Kecil Untuk Tuhan. Di antaranya adalah Tora Sudiro Lukman Sardi, Indro Warkop, dan Joe Taslim. (Nurwahyunan/Bintang.com)