Dari Anak Kecil Hingga Ketua DPR Menyumbang untuk Julia Perez

Regina Novanda diperbarui 18 Apr 2017, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Jika dikatakan Julia Perez adalah milik semua orang, tentu sah sah saja. Mengingat sebagai selebritis, wanita yang akrab disapa Jupe itu selalu memberikan hiburan bagi masyarakat Indonesia.

Namun saat ini, pedangdut tersebut tengah dirundung penyakit kanker yang menggerogoti tubuhnya. Tergolek lemah di rumah sakit selama berbulan-bulan membuat para sabahat melakukan aksi Peduli Sahabat Jupe.

Sederet artis menjadi penerima telepon bagi masyarakat yang ingin menyumbang secara langsung dalam acara yang disiarkan live tersebut. Dari angka puluhan ribu sampai ratusan juta pun didapatkan.

Di acara tersebut, ada seorang anak kecil yang menyumbang melalui nomer rekening yang diberikan. Meski angkanya hanya ratusan ribu, namun contoh empati kepada sesama telah dicontohkannya. Lalu, Ketua MPR Zulkifli Hasan pun memberikan donasinya.

"Saya sumbang Rp 119 juta. Kenapa 119 juta karena saya pesan nanti Jupe kalau dzikir 100+19, mudah-mudahan diberikan kekuuatan dari Allah SWT. Sabar-sabar," kata Zulkifli Hasan di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Minggu (16/4) malam.

Sementara itu, Sandiaga Uno memberikan donasi paling tinggi selama live acara berlangsung. Pengusaha tersebut menyumbang dengan angka Rp 333 juta demi meringankan kesusahan yang tengah menimpa Jupe dan keluarga.

"Tiap kali saya posting di IG dilike, dia komen. Bener Jupe. Trus kami sering komunikasi, setelah datang ingin menghibur Jupe, eh malah kami yang dihibur. Luar biasa perjuangannya sangat menginspirasi," ujarnya.

"Saya berharap ini jangan dipandang sebagai bagian dari money politik karena ini adalah apresiasi terhadap perjuangan Julia Perez. Saya ingin menyumbang bersama keluarga Rp 333 juta," tukas Sandiaga Uno.

 

What's On Fimela