Fimela.com, Jakarta Untuk kedua kalinya, Liputan6.com menggelar sebuah acara yang mengangkat tema perempuan berprestasi, Anugrah Perempuan Hebat Indonesia 2017, dalam rangka menyambut peringatan Hari Kartini, pada 21 April nanti. Acara yang berlangsung di Main Atrium Senayan City, Jalan Asia Afrika Lot 19 Jakarta Pusat ini, dimulai pukul 12.00 WIB, pada Kamis (13/4).
Penghargaan kepada beberapa perempuan hebat Indonesia yang masuk dalam kategori juri dan terpilih, lahir dari masalah kesetaraan perempuan. Munculnya kesetaraan gender yang membuat perempuan bisa berjuang dalam bidang pendidikan dan bidang-bidang lainnya melahirkan perempuan-perempuan berprestasi. Dalam rilis yang dikeluarkan, Liputan6.com menyadari betul kontribusi perempuan pada berbagai lini industri perlu mendapatkan apresiasi.
Untuk itu, Liputan6.com memilih 6 perempuan dari berbagai daerah, bidang, dan latar belakang. Mereka bukan cuma berprestasi di bidangnya, tapi juga mampu membawa nama Indonesia di kancah internasional. Mereka adalah Puspa Arum sari yang merupakan atlet Pencak Silat, Maria Sulistyani seniman asal Yogyakarta yang membawa wayang kontemporer Papermoon ke luar negeri, Made Tri Ari Penia Kenowati yang mendedikasikan dirinya di dunia riset, Kapten Pnb Fariana Dewi Djakaria Putri yang merupakan satu-satunya pilot helikopter perempuan di Indonesia, Helga Angelina Tjahjadi dengan startup Burgreens, serta Sophia Hage, dokter kesehatan olahraga yang peduli denga kasus kekerasan seksual.
Acara ini bukan cuma sekadar pemberian penghargaan kepada keenam perempuan hebat tersebut. Tapi juga dilengkapi dengan pertunjukan duet saksofon, permainan piano oleh Ananda sukarlan, dan juga kehadiran dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Susana Yambise. Selama acara berlangsung, Liputan6.com juga melakukan siaran live streaming yang bisa ditonton langsung di Liputan6.com, bagi mereka yang tak menghadiri acara tersebut.
Selain itu, juga hadir Wakil Direktur Utama EMTEK Group Sutanto Hartono. Dia menilai, acara penganugerahan ini merupakan ajang pembuktian, bahwa kesetaraan gendeer di Indonesia semakin nyata tahun ini. "Anugrah Perempuan Hebat Indonesia menjadi suatu ajang pembuktian kesetaraan gender yang semakin nyata di tahun 2017. Para perempuan Indonesia mampu melampaui batasan gender dalam pemilihan profesi dan keahlian mereka, dan menjadi seseorang yang berpengaruh di masing-masing bidang yang ditekuni," katanya di sela-sela acara penganugerahan.