Fimela.com, Jakarta Thor: Ragnarok merupakan film Marvel yang banyak diantisipasi oleh para penggemar. Pasalnya, franchise film tersebut terakhir di rilis pada tahun 2013. Ditambah lagi, karakter Thor tidak tampil di Captain America: Civil War yang rilis pada 2016 lalu. Film ketiga Thor ini semakin membuat penggemar penasaran dengan merilis teaser trailer terbaru.
Dalam trailer berdurasi hampir dua menit itu, Thor terlihat harus merelakan senjata palu kesayangannya hancur dimusnahkan oleh Hella. Sebagai Ratu Kematian, Hela terlihat dengan mudah mengalahkan Thor. Belum cukup sampai disitu, Hela menghancurkan Asgrad dan mengusir Dewa Petir ke planet lain.
Thor akhirnya ditangkap oleh Valkyrie dan dibawa ke The Grandmaster. Dia kemudian dijadikan seorang Gladiator. Sejak itu, tampilannya pun berubah. Rambut panjangnya dipotong pendek dan dilengkapi senjata berupa perisai dan pedang. Saat di arena Gladitor, Thor terkejut melihat lawannya adalah sahabatnya sendiri, Hulk.
Siapakah yang akan memenangkan pertarungan Gladiator tersebut? Hal tersebut baru akan diketahui setelah Thor Ragnarok dirilis di bioskop pada 3 November mendatang. Film ini akan menuturkan kisah sang pahlawan dari Asgard yang kehilangan senjata andalannya.
Tapi sebelum itu, ia harus berhadapan terlebih dahulu dengan sahabatnya sekaligus rekannya di Avengers, Hulk di planet Sakaar. Thor: Ragnarok akan kembali menampilkan akting Chris Hemwsorth sebagai Thor. Pemain lainnya adalah Idris Elba, Tom Hiddleston, Mark Ruffalo, Cate Blanchett, Jeff Goldblum, Karl Urban dan Anthony Hopkins.