Fimela.com, Jakarta Pesta lajang bisa menjadi salah satu bagian dari rangkaian pernikahan yang tak terlupakan. Pasalnya dalam pesta lajang, sahabat-sahabat terbaik akan memberikan dukungan. Begitu juga untuk pernikahan Momo Geisha.
Sebelum pernikahannya digelar Momo menggelar pesta lajang. Uniknya, sesuai dengan nama band-nya yang bernuansa Jepang, Momo mengambil tema Jepang untuk pesta lajangnya. Beberapa foto Momo dan sahabatnya diunggah di instagram @therealmomogeisha.
Momo mengenakan kimono dan berpayung kertas seperti Geisha. Sementara teman-temannya menciumanya bergantian. Rona bahagia terlihat dari foto-foto Momo.
Sebagaimana kabar yang beredar, pemilik nama Narova Morina Sinaga ini dipersunting oleh pengusaha bernama Nicola Reza Samudra. Pernikahan sendiri digelar di kota Malang, Jawa Timur pada Sabtu (8/4/2017).
Pemberkatan pernikahan sendiri akan digelar di Gereja YHS, Malang, Jawa Timur pada pukul 10 pagi. Setelahnya, acara akan dilanjutkan dengan resepsi yang akan dilaksanakan di Hotel Harris, Malang pada pukul 18.00 WIB. Informasi itu tertera pada undangan yang tersebar beberapa waktu lalu.
Calon suami Momo Geisha sendiri diketahui adalah seorang pengusaha sekaligus direktur CV Eka Putra Samudra. Namun sayangnya, hubungan mereka memang cukup tertutup sehingga tidak banyak informasi yang diberikan Momo pada awak media.