Video: Musik Jadi Cinta Pertama Eva Celia

Nizar Zulmi diperbarui 06 Apr 2017, 18:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Lahir dari keluarga yang bergelut di dunia entertainment, Eva Celia ternyata juga menemukan kenyamanan yang sama. Ia tumbuh menjadi musisi yang terus mengasah kemampuannya, terutama di bidang tarik suara.

Ketertarikan Eva terhadap musik sudah ia rasakan sejak kecil. Sedikit banyak sang ayah, Indra Lesmana punya pengaruh dalam memperkenalkan Eva Celia di dunia yang digelutinya.

Pemilik album So It Begins ini tak memungkiri ia gemar menonton film dan menjajal dunia akting. Namun bagi Eva Celia, musik adalah cinta pertamanya. 

"Mungkin karena memang dari kecil, saya juga suka nonton film, I love movies,  atau akting. Tapi nggak tau kenapa lebih suka musik, mungkin karena jauh lebih personal ya. It's my first love," kata Eva beberapa waktu lalu.

"Enaknya di musik tuh aku bekerja di pace-ku sendiri. Jadi di musik I feel like I am my own boss," tutur Eva Celia.