Debut Album, Eva Celia Ingin Menggelar Showcase

Putu Elmira diperbarui 06 Apr 2017, 06:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Mimpi demi mimpi dirangkai Eva Celia ketika dirinya memutuskan untuk terjun ke dunia musik. Satu mimpinya telah terwujud yakni dengan merilis debut album tahun 2016 lalu. Eva mengaku bahwa ia berkeinginan untuk tur musik, namun untuk sekarang ini ia ingin menggelar showcase.

"Pingin tur, sebenernya tur itu masih nanti sih mungkin dua tahun ke depan. Sekarang pengen bikin showcase karena album saya ini belum pernah saya adain showcase," ungkap Eva Celia kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu.

Selain itu, Eva Celia juga mengungkapkan keinginannya menggelarkan showcase dengan konsep yang sederhana. "Pengen intimate, simple, nggak mau yang terlalu grande," tambahnya.

Seperti diketahui, Eva Celia meluncurkan album perdananya bertajuk And So It Begins pada medio November 2016 lalu. Album ini berisi 8 buah lagu yakni And So It Begins, Reason, Romans (12:2), Interlude: A Strange Kind of Longing, Another You, Mother Wound, Against Time, dan Let Love Grow.

Diakui Eva, ia sempat dihadapkan dengan berbagai tantangan ketika menggarap sang album. Hal tersebut tidak lain adalah komitmen yang menurutnya paling sulit dilakukan.

"Komitmen sih, itu kayaknya salah satu hal yang paling susah dilakukan, karena of course ada tawaran lain, tapi gimana caranya saya akhirnya bisa kayak menaruh fokus saya 100 persen di musik," jelas Eva Celia.