Fimela.com, Jakarta Aktris senior, Nani Wijaya menjadi perbincangan publik ramai setelah rencana pernikahannya dengan seorang sastrawan bernama Ajib Rosidi. Yang menjadi ramai, keduanya diketahui sudah berusia lanjut dan sudah berencana menlangsungkan pernikahan di Cirebon, Jawa Barat dalam waktu dekat.
Meski sudah mulai terungkap, namun ibunda dari almarhum Sukma Ayu tersebut masih enggan mengumbar kabar bahagianya tersebut ke khalayak ramai. Ditemui awak media pada Selasa (4/4/2017), Nani Wijaya yang ditemani sahabatnya, Connie Sutedja memilih bungkam saat dicecar pertanyaan para pemburu warta.
"Nanti aja, nanti juga pada tahu lah (soal rencana pernikahan)," singkat Nani Wijaya menghindari awak media di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2017).
Ditanya lebih lanjut mengenai kapan pastinya ia akan didipersunting oleh Ajib Rosidi, Nani Wijaya lagi-lagi hanya memberi jawaban singkat. "Persiapan? Biasa-biasa aja. Belum (soal tanggal), doain aja," tandasnya.
Memang, kabar bahagia soal pernikahan antara Nani Wijaya dan Ajip Rosidi lambat laun mulat terkuak di publik. Rencananya, mereka akan menikah di sebuah mesjid di daerah Cirebon, Jawa Barat dalam waktu yang belum ditentukan dan masih dalam perundingan pihak keluarga.
Baik Ajip Rosidi maupun Nani Wijaya diketahui sudah sama-sama pernah menjalani rumah tangga sebelum memutuskan menikah di usia lanjut. Nani Wijaya sebelumnya sempat menikah dengan sutradara senior Misbach Yusa Biran sebelum ditinggal meninggal beberapa tahun lalu.