Surat Cinta untuk Starla, Bukti Cinta Virgoun untuk Buah Hati

Riswinanti diperbarui 29 Mar 2017, 18:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Setahun lebih Surat Cinta untuk Starla beredar di dunia maya, dan antusiasme publik seolah tidak berkurang. Penggemar pun semakin tergila-gila setelah Virgoun merilis video klip single ini pada 14 Februari 2017 lalu.

Starla sendiri tak lain diambil dari nama buah hati Virgoun, hasil pernikahan dengan Inara Bexxa. Saat ditanya soal hubungan lagu tersebut dengan sang buah hati, Virgoun mengungkapkan bahwa lagu itu menggambarkan sebuah kisah cinta sejati.

"Secara umum, lagu ini lebih ngegambarin true love dari seorang cowok ke ceweknya. Nah, kebetulan, cinta sejati Gue itu, selain ke istri, ya ke anak perempuan Gue. Karena, hampir setiap saat Gue deket ataupun jauh, Gue selalu mikirin Starla," ungkap Virgoun.

Meski demikian, ketika dilemparkan ke pasaran, Virgoun tidak mau mengkotakkan cinta mana yang disampaikan oleh lagu tersebut. Pendengar boleh mengaikatkannya dengan cinta apapun yang ada dalam kehidupan mereka.

"Basic ceritanya sih tentang true love ya, dari seorang cowok ke ceweknya. Tapi ya namanya true love, lagu ini pun bisa juga tentang anak, orang tua, bahkan ke siapapun. Gue gak pengen terlalu mengkotakkan sih, biar lagu ini bisa dinikmatin secara luas, sesuai dengan pilihan hatinya masing-masing aja," lanjutnya.

Video klip Surat Cinta untuk Starla sendiri dibuat dengan konsep film pendek yang dibintangi oleh Jefri Nichol dan Caitlin Halderman. Keduanya masing-masing memerankan tokoh Hema Chandra dan Starla dalam lagu yang ciptaan Virgoun tersebut.