Bintangi Jinny oh Jinny, Indra Bruggman dan Eko DJ Jadi Dekat

Puput Puji Lestari diperbarui 29 Mar 2017, 09:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Jinny oh Jinny adalah sinetron yang diperankan oleh Indra L Bruggman, Eko DJ, dan Diana Pungky. Bercerita tentang seorang anak muda yang ganteng, Bagus (Indra) yang menemukan sosok Jin cantik dari dalam mutiara yang diperankan oleh Diana Pungky. Bergenre komedi, sinetron ini sempat menjadi buah bibir pecinta tontonan Indonesia pada masa itu.

Sinetron produksi Multivision Plus itu tayang cukup lama, dari tahun 1997 sampai 2002. Sinetron Jinny Oh Jinny menceritakan persahabatan antara dua makhluk dari alam yang beda, Jinny dari bangsa Jin dan Bagas dari bangsa manusia.

Bersama Diana Pungky, Indra membuat sejarah. Jinny oh Jinny adalah sietron laris yang mendapat rating tinggi setiap kali ditayangkan. Tak heran jika sinetron ini langsung melejitkan namanya. Diana Pungky identik dengan peran Jinny.

Selain Indra dan Diana, nama Eko DJ juga dikenal luas setelah membintangi sinetron Jinny oh Jinny pada tahun 1997, lewat perannya sebagai Pak Baroto. Pak Baroto, peran yang dimainkan Eko DJ memang cukup menarik perhatian. Sosoknya yang jenaka dan konyol kian mengocok perut ketika beradu akting dengan Bagus (Indra Bruggman), Jaka (Yusuf Surya), dan tentunya, Jinny (Diana Pungky).

 

Tidak sampai di sana, Eko DJ juga bermain untuk sinetron Jinny oh Jinny dengan sentuhan berbeda beberapa tahun setelah kemunculannya pertama. Yakni di Jinny Lagi Jinny Lagi (2003), Untung Ada Jinny (2004) dan yang terbaru, Jinny Oh Jinny Datang Lagi (2016).

Saat sinetron Jinny Oh Jinny kemudian digantikan dengan sinetron Jinny Oh Jinny Datang Lagi, Eko DJ yang sempat berperan sebagai Pak Baroto, ikut berakting di beberapa episode. Meski sedang sakit, Eko DJ tampil dengan gaya khasnya, genit dan galak. Indra Bruggman sangat dekat dengan Eko DJ. Itu bisa dilihat dari kepedulian Indra saat Eko sakit, Indra menyempatkan diri untuk menjenguk.

What's On Fimela