Bintang K-Pop Hits of the Week: Taeyeon, GFRIEND, TWICE, BTOB

Riswinanti diperbarui 17 Mar 2017, 08:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Bintang K-Pop Hits of the Week adalah rubrik mingguan yang merangkum musik K-pop paling tenar selama sepekan. Tingginya dinamika dalam dunia musik tersebut jelas membuat daftar di dalamnya senantiasa berubah.

Sepekan terakhir, beberapa MV baru memang sempat menghiasi dunia musik K-Pop. Beberapa di antaranya melesat tajam, dan menempati posisi tertinggi, namun tak sedikit yang menunjukkan hasil yang biasa saja. Namun dalam minggu ini, nyatanya posisi chart tidak banyak menunjukkan perubahan.

Single-single yang dirilis Taeyeon, GFRIEND, dan TWICE masih menunjukkan kekuatan luar biasa di pasaran musik. Sementara itu, ada beberapa pendatang baru yang wajib kita sambut, karena berhasil menyingkirkan musik-musik lain yang telah leboh dulu bertengger. 

Taeyeon - Fine

Songwriter: Jinri
Release Date: 28 Februari 2017
Review: Setelah beberapa minggu memuncaki berbagai chart, Taeyeon, dengan single berjudul Fine, masih menunjukkan taring. Lagu ini cocok didengarkan oleh kalian yang sedang galau dan merasa sedang tidak baik-baik saja.

GFRIEND - Fingertip

Songwriter: Leegi and Yongbae
Release Date: 6 Maret 2017
Review: Selain lagu galau, single-single tentang ungkapan cinta memang banyak digemari. Terbukti, Fingertip yang baru dirilis GFRIEND pada 6 Maret lalu ini masih berkuasa di berbagai chart musik.

TWICE - Knock-knock

Songwriter: Shim Eunji, Collapsedone, Mayu Wakisaka
Release Date: 20 Februari 2017
Review: Prestasi luar biasa TWICE ternyata masih bertahan hingga sekarang. Single yang catchy, dengan MV yang penuh warna sepertinya menjadi daya tarik yang membuat fans bertahan melakukan pencarian lagu ini di dunia maya.

BTOB - Movie

Songwriter: Jung Ilhoon, IL, Lee Minhyuk
Release Date: 6 Maret 2017
Review: Sebagaimana kita tahu, kali ini BTOB memang menggunakan konsep yang lumayan unik dalam MV Movie. Dengan penggabungan berbagai karakter dalam film terkenal, MV ini menjadi salah satu yang paling banyak dicari selama sepekan terakhir.

JungKey - Anymore (ft Whee In of MAMAMOO)

Songwriter: JungKey
Release Date: 8 Maret 2017
Review: Lagu ini menggambarkan hubungan yang sangat rumit. Karena dalam lagunya, JungKey menyadari bahwa cerita indah yang dijalaninya hanyalah menjadi beban baginya. Alhasil dia pun memilih untuk berhenti di tengah jalan.

Rekomendasi
D-Lite (Daesung) - D-Day

Release Date: 13 Maret 2017
Review: Single beserta MV D-Day resmi dirilis pada 13 Maret 2016, dan menjadi bagian dari mini album terbarunya dengan judul sama. Keseluruhan albumnya sendiri akan dirilis pada 12 April 2017, bertepatan dengan ulang tahun Daesung.

Itulah daftar musisi beserta musik yang menempati daftar Bintang K-Pop Hits of the Week kali ini. Taeyeon, GFRIEND, dan TWICE adalah juara bertahan, sementara BTOB dan Jungkey baru masuk dalam daftar. Lalu apakah Daesung akan melesat dan masuk dalam daftar minggu depan? Lihat saja nanti!