Patah Hati? Lagu-lagu Nostalgia Ini Bisa Bikin Kamu Makin Depresi

Riswinanti diperbarui 16 Mar 2017, 08:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Patah hati memang kondisi jiwa yang sangat menyakitkan bagi siapapun yang mengalami. Dalam kondisi galau, sedih, dan seakan mau mati, korban patah hati biasanya akan mulai memutar lagu-lagu galau untuk menambah dramatis perasaannya yang sedang hancur.

Generasi zaman sekarang mungkin akan memilih playlist lagu galau sesuai dengan era mereka sekarang. Namun jika kalian ingin lebih membuat suasana semakin dramatis, cobalah sedikit mundur ke masa lalu. Beberapa musisi kenamaan zaman dulu punya cara yang lebih 'menyakitkan' untuk mengungkapkan perasaan galau mereka lewat lagu.

Beberapa lagu yang akan kalian dengarkan ini usianya sudah sangat tua dan dirilis puluhan tahun lalu. Namun dengan nuansa nostalgia, ditambah dengan lirik-lirik yang manis namun sangat 'jleb', kalian akan merasakan bahwa depresi kalian akibat patah hati semakin meningkat berkali-kali lipat.

All I Have to Do is Dream - The Everly Brothers

Bukan karena lagu ini pernah menjadi soundtrack film thriller, A Night on the Elm Street, namun lagu yang dilantunkan Everly Brothers ini menyimpan keputusasaan dalam lirik dan melodi yang manis. All I Have to Do is Dream mengungkapkan perasaan seseorang yang tak bisa menggapai orang yang dicintainya di dunia nyata. Karenanya, saat rindu datang dia hanya bisa bermimpi, walau kadang mimpi yang datang justru membunuhnya. Lagu ini dirilis pada tahun 1970.

Love of My Life - Queen 

Musik klasik memang dianggap musik paling menenangkan. Namun lirik-lirik yang dilantunkan Queen dalam lagu Love of My Life ini bisa jadi sangat menyakitkan bagi orang yang sedang patah hati. Freddie Mercury melantunkan lirik-lirik keputusasaannya saat cinta diambil dari dirinya. Dia pun mengungkapkan permohonan menyentuh agar cinta yang terenggut itu dikembalikan kepadanya. Lagu ballad ini dirilis pada tahun 1975.

Rhythm of the Rain - The Cascades

Melodi lagu ini sangat catchy, mungkin kalian bahkan pernah mendengar sebelumnya, karena lagu ini kerap diputar di berbagai acara dan perayaan. Namun bagi kalian yang belum tahu, lagu ini bercerita tentang penyesalan karena kepergian orang yang dicintai. Pada akhirnya, dia hanya bisa menitipkan permintaan maaf dan rindunya lewat hujan. Lagu ini dirilis pada tahun 1979.

Lemon Tree - Fools Garden

Tahun 1995, Fools Garden merilis lagu yang sangat catchy dengan melodi yang cukup pas untuk nge-dance. Namun jika kalian tahu isi lagunya, kalian takkan lagi menyanyikannya dalam nuansa ceria. Pasalnya lagu ini bercerita tentang sosok yang kebingungan dan tak tahu arah karena ditinggal orang dicintai secara tiba-tiba. Dia tersiksa karena tak tahu apa yang harus harus dilakukannya.

Itulah beberapa referensi lagu-lagu galau yang dirilis puluhan tahun lalu. Terbukti kan, galau bukan hanya penyakit anak zaman sekarang, namun sudah dialami oleh para pendahulu kita. So, bagaimana perasaan kalian setelah mendengarkannya?

 

What's On Fimela