Anggota DPR dan Ketua Umum Persatuan Artis Penyanyi, Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI), Tantowi Yahya akan meninggalkan Tanah Air selama tiga tahun kedepan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Iya lah (ga di entertainment lagi), selama tiga tahun lebih ini saya tidak akan aktif lagi," ujar Tantowi Yahya di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (10/3) malam. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Presenter senior 56 tahun itu, akan menjadi Duta Besar (Dubes) RI untuk Selandia Baru, Samoa, dan Kerajaan Tonga. Mulai akhir Maret akan meninggalkan Indonesia. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Ya setiap tugas itu berat. Makanya memerlukan persiapan pengetahuan dan memerlukan kerja sama dan insya Allah saya akan membangun kerjasama dengan berbagai pihak dan juga terus membaca dalam rangka membuat saya semakin siap," imbuhnya. (Nurwahyunan)
Beberapa urusan harus diselesaikan sebelum menjalankan tugas barunya. Salah satunya adalah tugasnya sebagai Ketum PAPPRI periode 2012-2017. Ia memberikan laporan pertanggung jawaban sebagai Ketum.(Nurwahyunan/Bintang.com)
Meski masih diperbolehkan mencalonkan kembali, ayah dua anak itu tidak bersedia lagi. Ia memilih menyerahkannya pada penerusnya. A.M Hendropriyono terpilih berdasarkan Musyawarah Nasional periode 2017-2022. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Demi mengemban tugas baru sebagai Dubes, Tantowi Yahya juga telah melakukan berbagai persiapan. Sebagai seniman, juga akan melakukan deplomasi dengan seni Indonesia. (Nurwahyunan/Bintang.com)