Fimela.com, Jakarta Menjadi model tak harus memiliki tubuh sempurna; tinggi semampai, kaki jenjang, dan lain sebagainya. Hal tersebut dibuktikan oleh Marit Smit, seorang model asal Belanda berikut ini. Ketidaksempurnaan bagian tubuh yang ia miliki tak menghalanginya untuk terjun ke dunia modeling.
"Tangan kiri saya hilang ketika saya lahir. Jadi, saya tumbuh dengan urusan perbedaan. Dan saya tidak pernah melihat seseorang seperti saya! Baik di jalanan, di tv, di buku-buku, tidak di mana saja. Cukup sulit untuk seorang remaja perempuan yang sedang tumbuh berkembang," kata Marit di Bored Panda.
Kisahnya terjun ke dunia modeling adalah ketika kakak Marit gemar di dunia fotografi, Marit menjadi modelnya. Pada awalnya ia hanya seru-seruan untuk membantu sang kakak berlatih fotografi. Namun, setelah beberapa saat, ia malah menjadikan model sebagai tujuan hidupnya. "Aku tidak pernah punya panutan, dan ada begitu banyak gadis remaja yang tumbuh menjadi berbeda. Jadi, saya ingin menjadi panutan yang tidak pernah saya miliki," imbuh Marit.
Keinginan Marit untuk menjadi model pun terkabul. Kini, Marit telah malang melintang di dunia permodelan, baik jadi sampul majalah, editorial pengantin, dan beauty shoot. "Saya mendapatkan banyak feedback dari anak perempuan yang juga lahir tanpa tangan, sekarang mereka bangga untuk memamerkan lengan mereka juga. Dan itu menakjubkan untuk didengar!
Kisah Marit telah membantu seseorang dengan disabilitas untuk mengubah sikap mereka terhadap diri mereka sendiri, agar mencintai setiap inci dari diri mereka. "Mimpi saya masih jauh lebih besar dari ini. Saya berharap suatu hari anak perempuan di kursi roda dapat berperan sebagai gadis cantik di sebuah acara tv atau film, dan untuk anak perempuan dengan satu kaki berada di dunia permodelan Vogue," pungkas Marit di Bored Panda.