Sabar, Orang-Orang Kampung Duku Tidak Tayang Malam Ini dan Besok

Puput Puji Lestari diperbarui 07 Mar 2017, 21:56 WIB

Fimela.com, Jakarta Cerita berbeda dihadirkan dalam sinetron Orang-Orang Kampung Duku yang tayang setiap hari pukul 20.00 WIB di SCTV. Kisah cinta, agama, juga canda tawa membuat sinetron ini dinantikan penggemarnya setiap hari. Namun sabar, Selasa (07/3/2017) dan Rabu (8/3/2017) sinetron yang dibintangi Citra Kirana tidak tayang.

Hal itu disampaikan Ciki melalui instagram pribadinya. "Untuk hari ini dan besok OOKD tidak tayang..tunggu kelanjutan ceritanya lagi hanya di SCTV," tulis Ciki.

Dalam OOKD Sultan (Rifky Balweel) yang telah mengutarakan isi hatinya kepada Zakia Goping (Citra Kirana) dengan terpaksa harus menerima rasa kecewa atas penjelasan yang disampaikan oleh kakak dari Zakia Goping. Begitu pula dengan Kong Markum (Latief Sitepu) yang terus berjuang untuk meluluhkan hati Nunun (Dina Lorenza) hingga ia rela bekerja di warung Mak Piah (Nani Wijaya).

Nani Wijaya didapuk sebagai mak Piah di sinetron baru SCTV berjudul Orang-Orang Kampung Duku. Seorang pengusaha nasi uduk yang miliki anak cantik bernama Nunun (Dina Lorenza). Nunun sendiri diceritakan sebagai seorang wanita yang sudah berumur namun belum juga menikah. Diam-diam, kong Markum (Latief Sitepu) menaruh rasa suka padanya.

Tak jarang Kong Markum pun mendapat makian dari Mak Piah akibat keterbatasan pendengarannya. Akankah Zakia Goping menerima cinta Sultan? Dan mampukah Kong Markum meluluhkan hati Nunun? Saksikan kelanjutan kisahnya dalam sinetron Orang-Orang Kampung Duku pada hari Kamis (9/3/2016) pukul 20.00 WIB.