Bina Jiwa Sosial, Okie Agustina Ajak Anak ke Pembuangan Sampah

Anto Karibo diperbarui 26 Feb 2017, 22:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Manusia adalah makhluk sosial, karenanya tak ada manusia yang bisa berdiri atau hidup seorang diri. Namun, kepongahan manusia terkadang membuat dirinya merasa memiliki derajat lebih tinggi dari orang lain di sekitarnya. Itulah sebab Okie Agustina mengajak anaknya untuk belajar memiliki jiwa sosial semenjak dini. 

Santai mengajak sang anak ke sebuah tempat pembuangan sampah, di situ Okie dan anaknya bertemu dengan para petugas kebersihan yang sehari-hari berkutat dengan kotornya sampah dengan bau yang menyengat. "Menjadi pelajaran buat anak. Kenapa harus jijik?" ucap Okie Agustina di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (24/2).

Okie menambahkan, setiap pekerjaan yang bisa bermanfaat bagi orang banyak adalah pekerjaan mulia. Termasuk tukang sampah atau petugas kebersihan yang setiap harinya selalu mengurus sampah di masyarakat.

"Makanya jangan buang sampah sembarangan. Supaya ga banjir lagi. Dan kita harus menghargai profesi mereka. Tanpa mereka mungkin akan banyak sampah yang menumpuk," tutur mantan istri Pasha Ungu.

Bagi Okie, para penyandang busana orange tersebut merupakan kumpulan orang mulia. Ia tak bisa membayangkan bagaimana jadinya sebuah kota tanpa adanya dinas kebersihan. Sedikit menghargai jerih payah mereka, Okie bersama temannya Ananta Kusuma memberikan bingkisan khusus.

"Pekerjaan mereka sangat mulia. Apa jadinya sebuah kota tanpa mereka. Sebenarnya gara-gara banjir. Ini acara bulanan sih sebenernya. Biasanya ke panti asuhan. Kadang nyari orang-orang yang lagi viral di medsos. Bagi sedikit rejeki atau makanan aja," tukas Okie Agustina