Fimela.com, Jakarta Anjasmara terkena imbas dari banjir yang melanda kawasan Jakarta dan Bekasi, Selasa (21/2/2017). Anjasmara terjebak macet di jalan tol Bintaro arah ke Serpong akibat genangan air yang masuk ke ruas jalan tol.
Kejadiannya tepay di km 7:200 tol Bintaro arah Serpong. Rupanya Anjasmara sedang menuju ke daerah Serpong menggunakan fasilitas jalan tol. Mobil yang ditumpangi Anjasmara pun tidak bergerak. Anjas kemudian selfie dengan latar belakang kemacetan dan genangan air.
"Banjir di km 7:200 Bintaro arah Serpong, #banjir, #hujan, #macet, #car, #air, #senyuminaja," tulis Anjasmara di akun instagramnya, @anjasmara.
Bersama ratusan pengguna jalan tol lainnya, Anjasmara hanya bisa menunggu petugas jalan tol mengatur jalan, sehingga lancar kembali.
Melalui petunjuk waktu di akun instagramnya, kemacetan yang dialami Anjasmara berlangsung kurang lebih 2 jam. Setelah itu, Anjasmara kemudian mengunggah video, bahwa kemacetan sudah teratasi.
"Km 7:200 arah Bintaro Serpong sudah aman. Tapi tetap hati-hati di jalan ya, #lancar, #traffic, #tol, #road, #car, #speed, #nicewheather," tulis Anjasmara.