Citra Kirana menjadi penyanyi dangdut keliling kampung. Meski jadi penyanyi dangdut, tidak lantas dengan mudah orang menyawer, lantaran ia dikawal oleh bodyguard. Banyak pertimbangan sebelum menerima tawaran itu. (Adrian Putra/Bintang.com)
Itulah peran baru Citra Kirana dalam sinetron terbarunya Orang-Orang Kampung Duku yang akan ditayangkan di SCTV mulai 20 Februari mendatang. Ia menjadi penyanyi dangdut yang keliling kampung. (Adrian Putra/Bintang.com)
Banyak pertimbangan sebelum menerima peran penyanyi dangdut. Apalagi sering kali pedangdut dikenal memiliki goyangan heboh saat diatas pangung. Ia juga minta saran dari keluarganya dan orang terdekatnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Aku sampai tanya ke keluargaku, manajemenku juga. Aku nanyain 'gimana ya nanti kalau aku ambil (peran) ini buat ke depannya. Gimana nih? Suaraku saja pas-pasan'," ujar Citra Kirana di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Senin (13/2). (Adrian Putra/Bintang.com)
Demi mendalami perannya sebagai penyanyi dangdut, banyak dilakukan oleh artis kelahiran Bogor 22 tahun silam itu. Selain banyak melihat vidio yang ada di internet. Bagaimana cara meliuk-liukan badannya mengikuti irama dangdut. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Aku paling cuma cari-cari di Youtube, gimana goyangnya dan nyanyinya. Jadi kemarin syuting promo, seharian aku hapalkan lagu Bang Jono," lanjutnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Awalnya aku berpikir gila ya gue ketemu kru-kru yang sudah kayak keluarga banget waktu sinetron kemarin. Jadi aku sudah nggak ada rasa malu, bodo amat deh," pungkas Citra Kirana. (Adrian Putra/Bintang.com)