Jelang Pilkada, Siapa Cagub DKI Paling Sering Dicuit di Twitter?

Henry Hens diperbarui 13 Feb 2017, 18:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Acara debat ketiga Cagub DKI 2017 mewarnai persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 15 Februari nanti. Bersama sejumlah daerah lainnya di Indonesia, Pilkada DKI Jakarta akan berlangsung pada tanggal tersebut.

Masa kampanye pun sudah selesai dan para paslon (pasangan calon) tentu sudah mulai menerka dan mengira-ngira bagaimana popularitas mereka di mata para calon pemilih. Media sosial termasuk twitter, bisa jadi barometer kepopuleran seseorang. Twitter pun menganalisa percakapan netizen sejak Debat Cagub DKI dimulai pada 13 Januari lalu.

Twitter mengurutkan posisi berdasarkan jumlah Tweet yang menyebutkan nama dan/akun Twitter para kandidat. “Urutan ini tidak menunjukkan sentimen tertentu terhadap para kandidat,” tulis Twitter Indonesia dalam siaran persnya, seperti dilansir dari liputan6.com.

Posisi pertama ditempati oleh Basuki Tjahaja Purnama (@basuki_btp) dengan total 2,5 juta tweet. Agus Yudhoyono (@agusyudhoyono) berada di posisi kedua dengan total 1,4 juta tweet. Sedangkan Anies Baswedan (@aniesbaswedan) diperbincangkan dalam 910.000 tweet.

Twitter juga memaparkan animo penggunanya saat debat final Pilkada DKI Jakarta pada 10 Februari kemarin. Berdasarkan elemen Live dan real-time, Twitter menunjukkan tingginya animo pengguna Twitter terhadap calon Gubernur favorit mereka. Setidaknya ada 600.000 Tweet terkait #DebatFinalDKI.

Sementara itu, antusiasme masyarakat mencapai puncaknya pada jam 21.30 WIB dengan jumlah Tweet 1.800 per menit. Tentunya ini hanya menghitung popularitas Cagub DKI di media sosial. Pemenang Pilkada baru akan kita ketahui setelah tanggal 15 Februari nanti.