Nikmati Ketinggian dengan Cara Tak Biasa di Gunung Hawu, Berani?

Asnida Riani diperbarui 10 Feb 2017, 12:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Jawa memang mahir membius pelancong lewat panorama ketinggian. Barisan bukit yang saling berjabat tangan, hamparan biru laut di batas penglihatan, atau sesekali perpaduan keduanya, sanggup menimbulkan decak kagum dari setiap pasang mata. Di antara sederet nama, pastikan kamu tak melewatkan Gunung Hawu.

Bukan semata ketinggian yang ditawarkan di sini, namun juga pacuan adrenalin. Berada di Kecamatan Padalarang, Bandung Barat, julangan gunung kapur ini dikenal sebagai tempat untuk menjajal pengalaman berjalan di atas tali, serta merebah di hammock yang tergantung tepat di antara dua tebing.

Bersama dengan mungkin degup jantung yang kian memburu, kamu akan disuguhkan panorama elok tiada dua. Hijau terhampar, hijau menyelimuti. Angin sejuk khas pegunungan membelai tak berkesudahan di kulit. Seakan ingin menambah nuansa kerasan yang telah terbentuk. 

Gunung Hawu berada di balik tebing Citatah 125 yang juga biasa disebut dengan Gunung Kapur Singgalang. Demi mencapainya, kamu harus berjalan kaki sekitar 30 menit dari tebing Citatah. Dengan jalur yang tak bisa dikatakan mudah, kamu harus berhati-hati sekaligus menyiapkan kondisi fisik jika ingin singgah.

Berbingkai tantangan dan panorama sedemikian rupa, Gunung Hawu bisa jadi opsi untuk menikmati Bandung yang tak itu-itu saja. Menikmati panorama cantik sambil menikmati tiap aliran adrenalin tak terdengar seperti ide buruk untuk menghabiskan waktu, bukan?

 

What's On Fimela