Profesionalisme Baim Wong Saat Syuting Dikelilingi Wanita Seksi

Rivan Yuristiawan diperbarui 10 Feb 2017, 10:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Sukses di sinetron, Baim Wong mulai meningkatkan kemampuan aktingnya ke dunia film. Bermain sebagai Yoga dalam film Jakarta Undercover, Baim dituntut untuk terbiasa berada di hingar-bingar dunia malam Jakarta.

Menurut Baim, sosok Yoga yang ia mainkan memang bisa dibilang sebagai 'orang lama' yang sangat mengetahui seluk-beluk dunia malam Jakarta. Tak ayal, selama proses syuting, Baim lah orang yang beruntung karena kerap dikelilingi wanita-wanita seksi khas dunia malam.

Mengenai pengalaman syutingnya tersebut, Baim pun mengatakan jika syuting dikelilingi wanita-wanita cantik nan seksi tidak terlalu menjadi kendala. Sebisa mungkin, ia tetap berusaha untuk fokus melakoni setiap adegan-adegan meski

"Kalo fokus sih sebenernya pasti bisa lah ya, dan bukan sesuatu hal yang perlu dirisaukan," ucap Baim Wong saat berbincang dengan Bintang.com di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Rabu (8/2/2017).

Malah, ditambahkan Baim, yang menjadi tantangan baginya adalah memunculkan kesan jika sosok Yoga yang ia perankan memang sudah lama berkecimpung di dunia malam kota Jakarta. Hal tersebut tentunya harus didukung dengan gestur tubuh dan pembawaan yang tenang.

"Tapi gimana caranya untuk bisa ngegambarin karakter Yoga, kan saya ceritanya di dunia itu udah lama, jadi gimana penonton juga harus melihat kalo saya di dunia itu memang sudah lama terlihat nyaman dan nggak ada gangguan apapun," tambah Baim Wong.

Baim juga menuturkan, karakter Yoga yang tenang dan cool akan lingkungan yang ada disekitarnya tak ayal membuatnya merasa sedikit kesulitan. Bahkan, untuk adegan yang tanpa dialog pun Baim merasa sulit lantaran harus memainkan peran watak yang tidak biasa sebagai seorang 'profesional' di dunia malam Jakarta.

"Saya bingung karena semuanya sulit. scene yang banyak diam aja menurut saya sulit, yang sama Oka di tempat stripsis aja sulit sekali. Semuanya susah karena harus mainin ekspresi," pungkas Baim Wong.

What's On Fimela