Ammar Zoni Berharap Rambut Barunya Jadi Tren 2017

Anto Karibo diperbarui 02 Feb 2017, 15:02 WIB

Fimela.com, Jakarta Harapan baru digantungkan oleh para artis yang masih bernaung di rumah produksi Sinemart. Seperti halnya Ammar Zoni yang akan segera beraksi dalam sinetron yang akan tayang 20 Febrari 2017 di SCTV.

Harapan baru ini pun diikuti oleh Ammar dengan penampilan anyar juga. Seperti diketahui, ia merupakan pengganti dari Stefan William di sinetron Anak Jalanan. Menurutnya, penampilan baru ini merupakan tuntutan produser.

"Ya ini memang rambut gue saja yang baru. Tentu penampilan baru, rambut baru ini keinginan dari produser gue," kata Ammar Zoni di The Hermitage Hotel, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (29/1).

Karena menampik tak mengikut cerita Anak Jalanan, maka para pemain dalam sinetron baru pun akan berubah karakternya. "Produser ingin bikin cerita yang berbeda, salah satunya dengan menampilkan sosok yang berbeda juga di sinetronnya," ucap Ammar Zoni.

Pada penampilannya kali ini, rambut Ammar Zoni dicat mentereng. Menurutnya, model rambut dengan warna pirang tersebut adalah trend tahun 2017 ini. Lalu bagaimana dengan penggemar yang melihat perubahan gaya rambut Ammar Zoni?

"Pasti ada pro kontra (kenapa ganti gaya rambut). Tapi sejauh ini sih pada bilang yeay. hahaha. Mudah-mudahan model rambut gue jadi tren juga di 2017. Karena kan memang sekarang model rambut lagi begini ya," tukas Ammar Zoni.