Melayat Ayah Ruben Onsu, Gracia Indri - David NOAH Tampil Mesra

Komarudin diperbarui 01 Feb 2017, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Hubungan Gracia Indri dan David NOAH makin mesra. Mereka hadir bersama saat melayat ayah Ruben Onsu, Johannes Abraham Onsu, yang disemayamkan sementara di Rumah Duka Sentosa, RSPAD, Jakarta Pusat, Senin (30/1/2017). Gracia yang berjalan duluan, menggandeng tangan David.

Gracia dan David tampak kompak. Gracia mengenakan busana hitam dengan tas yang disilangkan ke badannya, sedangkan David mengenakan kaus hitam dipadu jaket warna senada. Mereka turut menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya kepada Ruben.

Dalam ruangan itu, mereka juga bercakap-cakap dengan Ruben di sisi peti jenazah almarhum. Mereka tampak serius mendengarkan ucapan yang disampaikan Ruben.  Wajah Gracia tampak berbinar-binar saat berada di samping suaminya itu.

Kehadiran Gracia dan David bersama itu kian meneguhkan jika rumah tangga mereka makin mesra. Meskipun, Gracia sangat jarang mengunggah foto kebersamaannya dalam akun Instagram-nya.

Sebelumnya, rumah tangga Gracia Indri dan David NOAH sempat diberitakan sedang mengalami persoalan. Namun, belakangan David menjelaskan jika rumah tangganya dengan Gracia baik-baik saja. Kini, kehadiran mereka melayat ayah Ruben Onsu yang meninggal dunia memperlihatkan jika rumah tangga mereka makin mesra dan harmonis.

What's On Fimela