Meninggal, Geoff Nicholls Tak Sempat Saksikan Black Sabbath Bubar

Riswinanti diperbarui 30 Jan 2017, 09:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Kabar duka embali melanda dunia musik internasional. Adalah Geoff Nicholls, mantan keyboardist Black Sabbath yang baru saja berpulang pada Sabtu (28/1/2017) waktu Inggris, karena kanker paru-paru yang diderita.

Geoff sendiri meninggal dunia di usia 68 tahun, dan meninggalkan duka yang mendalam bagi rekan-rekan musisi lainnya. Dia sendiri memang dikenal karena keterlibatannya selama kurang lebih 25 tahun bersama Black Sabbath.

Geoff Nicholls pertama kali bergabung dengan Black Sabbath pada tahun 1979, sebagai additional player di grup tersebut. Dia pun ikut berpartisipasi dalam album Heaven and Hell pada tahun 1980an. Walau posisi utamanya adalah keyboard, namun dia kadang turun tangan memainkan gitar.

Setelah puluhan tahun mendukung Black Sabbath, akhirnya Geoff mengakhiri kebersamaan dengan band tersebut pada tahun 2004. Posisinya digantikan oleh Adam Wakeman, yang tak lain adalah anggota dari band solo Ozzy Osbourne.

Setelah kepergian Geoff Nicholls, Black Sabbath masih terus melanjutkan karirnya. Pada akhirnya, para personilnya pun mulai disibukkan oleh kegiatan solo masing-masing. Sempat menggelar tur reuni pada tahun 2012-2014, pada akhirnya mereka pun memutuskan untuk benar-benar bubar.

The End Tour digelar mulai 20 Januari 2016 dan akan berakhir pada 4 Februari 2017 mendatang. Hanya beberapa hari lagi tur berakhir, sayangnya Geoff Nicholls tak sempat menyaksikan Black Sabbath resmi dibubarkan.