Lucky Hakim Resmi Menikahi Tiara Dewi

Altov Johar diperbarui 19 Jan 2017, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah sempat dikabarkan menikah siri, aktor sekaligus politisi Lucky Hakim meresmikan pernikahannya dengan Tiara Dewi. Hari ini, Kamis (19/1), keduanya menikah di masjid At-Tin, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.

Berbalut busana pengantin berwarna emas, Lucky dan Tiara memasuki ruang prosesi akad pukul 14.00 wib. Setelah sempat mendengarkan kata sambutan, keduanya pun siap melakukan proses ijab kabul di hadapan penghulu.

Lantunan ayat suci Alquran mengawali momen penting bagi Lucky dan Tiara. Lucky mempersembahkan maskawin kepada Tiara berupa logam mulia seberat 500 gram.

"Saya terima nikahnya dan kawinnya, Fitria Andriani binti Ujang Mulyani dengan maskawinnya yang tersebut, tunai," ucap Lucky Hakim mantap, dan disambut kata sah dari para tamu yang hadir.

Seperti diketahui, ini pernikahan kedua bagi Lucky Hakim dan Tiara Dewi. Menutup prosesi akad nikah, kedua mempelai mengabadikan kebahagiaan mereka lewat bidikan kamera awak media. Selamat ya, Lucky Hakim dan Tiara Dewi.