Fimela.com, Jakarta Setelah booming-nya yoga dan pilates, meditasi menjadi ikut populer. Dengan berbagai tujuan, kaum hawa dan juga adam berbondong-bondong ikut bermeditasi. Ada yang ingin agar kurus, karena latihan pernapasan kabarnya juga bisa mengecilkan perut. Ada juga yang ingin menenangkan diri.
Memang, menurut PopSugar, meditas jenis apa pun membuatmu untuk tenang dan tak mudah stres. Tapi, tahukah kamu meditasi bukan cuma pada yoga saja? Ada banyak macam meditas yang harus kamu ketahui, kalau memang ingin mencegah dan mengusir stres.
1. Meditasi pertama, Mindfulness Meditation. Meditasi ini dikenal dengan meditasi yang tak terlalu sulit. Karena, kamu tidak diharuskan memusatkan pikiran pada satu titik. Tapi justru membiarkan pikiran berkelana semaunya. Buat kamu yang tinggal di perkotaan, meditasi ini cocok sekali karena kamu tak perlu 'menghilangkan' suara deru mesin kendaraan di jalan, teriakan dan tangisan anak kecil, atau bahkan suara klakson.
2. Seperti yang sudah Bintang.com sebutkan, ada banyak tujuan dan fungsi dari meditasi. Bukan cuma untuk menenangkan, tapi juga ada sebagian orang yang bermeditasi untuk berkomunikasi dengan Tuhan. Ini disebut dengan Sprititual Meditation. Pada saat melakukan meditasi ini, kamu harus tenang dan diam. Kemudian, fokus pada pertanyaan atau masalah yang saat ini kamu miliki.
3. Semua meditasi bisa menenangkan. Tapi, kalau untuk mengusir stres, Focused Meditation mungkin yang paling tepat. Karena, meditasi memfokuskan pada satu hal. Bisa mantra, objek, suara, atau pikiran.
4. Pernahkah kamu mendengar, para biksu bermeditasi sambil berjalan di tengah hutan? Ya, meditasi bukan hanya dilakukan pada saat kamu berdiam diri di tempat. Tapi juga bisa kamu lakukan sambil bergerak. Meskipun begitu, kamu mungkin harus belajar lebih dalam mengenai meditasi ini.
5. Meditasi dengan mengucapkan mantra juga ada. Tapi kamu harus tahu betul mantra, pengucapannya, dan juga berapa kali mantra itu harus kamu ucapkan. Seperti pada yoga mantra Om sering kali digunakan.