Fimela.com, Jakarta Semua wanita pasti sepakat kalau jerawat itu adalah sebuah hal yang sangat menyebalkan yang bakalan bikin bete seharian. Apalagi jika ternyata si jerawat terus membandel dan nggak mau pergi. Dan terkadang meskipun sudah menggunakan makeup jerawat tetap terlihat.
Memang nggak gampang mencari foundation yang dapat menyatu sempurna di wajah dan dapat menutupi semua jerawat atau masalah kulit lainnya. Namun, tentunya banyak produk kecantikan yang masih dapat diandalkan untuk menutupi jerawat yang nggak banget itu. berikut ini beberapa tips beramakeup untuk kamu yang lagi jerawatan.
1. Persiapkan apa yang kulit kamu butuhkan. Untuk mengawali semuanya, maka hal yang paling penting kamu persiapkan adalah sunscreen. Setelah itu, moisturizer.
2. Buat semuanya terlihat sempurna dengan foundation yang warnanya tidak jauh berbeda dengan warna kulit wajahmu supaya terlihat lebih natural. Untuk mengaplikasikan foundation supaya lebih rata kamu sangat bisa mengandalkan beauty blender.
3. Untuk sentuhan terakhir kamu bisa menggunakan concealer. Setelah concealer, kamu bisa langsung menggunakan bedak. Untuk bedaknya, sebaiknya kamu pilih yang sesuai dengan jenis kulitmu, berminyak, kering, atau sebagainya.
Itulah beberapa tips agar makeup kamu dapat menutupi jerawat yang sedang hinggap di wajah kamu. Setelah makeup dasar sudah selesai, maka kamu sekarang bisa memilih pewarna bibir atau lipstik yang sesuai, serta riasan mata yang akan membuatmu lebih terlihat stunning.