Ayu Ting Ting Tetap Gorgeous di Tengah Banyak Cobaan

Fimela diperbarui 15 Jan 2017, 14:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Demi memberikan apresiasi pada para selebriti berkualitas, ajang Infotainment Awards 2017 pun digelar. Acara ini pun mencantumkan sejumlah nama insan berprestasi sebagai nominator, salah satunya adalah Ayu Ting Ting.

Di ajang ini, Ayu berhasil meraih dua nominasi, yaitu Gorgeous Mom dan Selebriti Wanita Paling Fashionable. Bukan perjuangan yang mudah, ada sejumlah bintang potensial yang harus dihadapinya untuk meraih gelar ini.

Kehadiran Ayu Ting Ting sendiri memang menarik perhatian banyak orang. Sebagaimana kita tahu, berbagai pemberitaan miring melanda pelantun tembang Sambalado ini selama beberapa bulan terakhir. Dia juga dikenal sebagai selebriti yang memiliki banyak haters.

Meski demikian, tudingan miring tidak pernah menjatuhkan Ayu Ting Ting. Dengan penjualan single Sambalado yang meledak, baik versi digital maupun fisik, Ayu pun berhasil meraup keuntungan yang fantastis. Tidak heran jika dia mulai menginvestasikan penghasilannya.

Penampilan Ayu Ting Ting pun menunjukkan perubahan signifikan seiring dengan datangnya kesuksesan. Dia semakin bisa menyesuaikan penampilan, sehingga gayanya terlihat classy dan cantik. Bahkan dengan statusnya sebagai ibu, dia masih mampu memancarkan pesonanya sebagai bintang.

Sekedar informasi, untuk kategori Gorgeous Mom Infotainment Awards 2017, Ayu Ting Ting harus bersaing dengan Bunga Citra Lestari, Chelsea Olivia, Dian Sastrowardoyo, dan Nia Ramadhani. Sedangkan untuk kategori Selebriti Wanita Paling Fashionable, lawannya adalah Bunga Citra Lestari, Nikita Willy, Syahrini, dan Zaskia Gotik.