Fimela.com, Jakarta Siti Nurhaliza bersyukur bisa kembali ke panggung Ingosiar. Dia dijadwalkan tampil di program Golden Memories Internasional, yang menjadi rangkaian HUT Indosiar ke-22. Bagi Siti, Indosiar sudah begitu dekat dengan dirinya.
"Dekat sekali dengan siti karena pertama kali muncul di TV, banyak di Indosiar. Musik Indonesia itu banyak juga banyak di Indosiar," ujar Siti Nurhaliza, di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Rabu (11/1/2017).
Kedekatan Siti dan Indosiar semakin erat, mengingat keduanya berulang tahun di tanggal yang sama. Di momen yang spesial ini, Siti ingin memanfaatkanya untuk menghibur para penggemar setia di Indonesia.
"Saya happy, sangat bersyukur karena ulang tahun sama kayak Indosiar. Jadi kayak ingin menghibur para peminat yang merindukan lagu-lagu Betapa Cinta atau percayalah malam ini," akunya.
Pada Golden Memories malam nanti, Siti akan tampil bersama Cakra Khan, Lesty D'Academy, danpenyanyi senior Hetty Koeshendang. Sebelumnya, Siti juga turut memeriahkan Konser Raya 22 Tahun Indosiar.