Fimela.com, Jakarta Jatuh cinta dan membangun hubungan yang solid adalah dua hal yang berbeda, meski keduanya memiliki keterkaitan, yakni sama-sama perlu dijaga secara berkesinambungan melalui hal-hal kecil yang dilakukan dengan konsisten.
Salah satu hal yang dapat memperkuat jalinan asmaramu adalah dengan sifat suportif yang kamu tunjukan lewat ekspresi bahagia saat mendengar kabar baik dari pasanganmu. Situs independent.co.uk melaporkan, pada beberapa penilitan yang telah dilakukan menunjukkan bahwa pasangan yang aktif merayakan kabar baik bersama pasangannya, memiliki tingkat kebahagiaan lebih tinggi dibandingkan dengan yang sering menganggapnya angin lalu.
Contoh, dia memberitahumu bahwa dirinya sudah resmi diterima untuk melanjutkan studi di universitas incarannya, atau dia baru saja menyelesaikan presentasi di kantor dengan lancar dan mendapat pujian dari atasannya. Maka jawaban terbaik adalah jawaban aktif-konstruktif, seperti; "hebat, sayang! Aku tahu kamu bisa, aku lihat kamu telah bekerja keras menyelesaikanya," atau bisa juga sesederhana senyum hangat dan kalimat "kabar baik, sayang. Aku ikut senang."
Respon aktif-konstruktif akan menunjukkan kesenanganmu mendengar kabar baik dari pasangan. Memiliki kebiasaan menunjukkan dukungan dalam bentuk seperti itu akan sangat baik bagi hubunganmu. Antusiasme dirimu dalam mendengar kabar baiknya akan membuatnya merasa dihargai, sekaligus membuatnya nyaman untuk selalu berbagi denganmu, tentang kabar apapun itu!
***