Fimela.com, Jakarta Inul Daratista mengapresiasi sikap Indosiar yang komitmen mengangkat Dangdut lewat program-programnya. Sebut saja program Dangdut Academy, Bintang Pantura, atau D'Academy Asia yang telah melahirkan talenta-talenta baru.
Inul berharap sikap itu akan terus ditingkatkan seiring usia Indosiar ke-22. Lewat program yang dihadirkan, Indosiar harus menunjukkan bahwa, dangdut tidak kalah dengan jenis musik lainnya.
"Indosiar terus menunjukkan, bahwa dangdut is the best. Tetap menjadi dan memberi tayangan favorit," ucap Inul Daratista pada Muhamad Altaf Jauhar, usai gladiresik Konser Raya HUT 22 Indosiar, Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC), Senin (9/1/2017).
Inul juga berharap, bertambahnya usia membuat Indosiar makin kreatif dan inovatif menyajikan tontonan bagi masyarakat Indonsesia. "Semoga tetap menjadi stasiun TV kebanggan kita semua. Tayangannya keren-keren dan lebih bewarna-warni," imbuhnya.
Inul Daratista nantinya akan ikut memeriahkan Konser Raya HUT ke-22 Indosiar. Nantinya, Inul bakal tampil bersama Rita Sugiarto dan artis-artis dari Bintang Pantura dan D'Academy.