Fimela.com, Jakarta Penghujung tahun menjadi akhir perjalanan karir Haruka Nakagawa sebagai salah satu personil JKT48 maupun 48 grup family. Pertunjukkan di theater JKT48 pada Jumat, 30 Desember 2016 kemarin menjadi pertunjukan terakhir Haruka bersama puluhan personil JKT48 lain.
Di sela-sela pertunjukkan Haruka sempat memberikan beberapa pesan kesan selama bergabung dengan sister group AKB48 itu. Ucapan terima kasih tidak lupa ditujukkan bagi para penggemar yang hadir pada pertunjukan malam itu.
"Semua terima kasih atas kedatangannya hari ini. Aku senang banget terakhir naik stage di JKT48 semua datang dan ucapin selamat graduation. Tahun depan bakal kesepian dan sedih karena kerjanya sendiri, di show terakhir ini aku tidak mau ditutup dengan air mata jadi kita happy happy ya," kata Haruka.
Tak hanya para penggemar, pertunjukan terakhir Haruka di teater JKT48 juga dihadiri oleh personil JKT48 dari tim J awal, salah satunya Ayana Sahab. Ayana yang sudah bergabung dengan tim K3 JKT48 ini menyempatkan hadir untuk melihat penampilan terakhir Haruka.
"Soalnya dia chat aku katanya kalau enggak ada Ayana aku gradnya nggak akan senang," kata Ayana. Haruka mengaku keluarnya dia dari keanggotaan JKT48 tidak akan membuatnya jauh dengan para anggota dan penggemar setianya. Ia berharap dapat terus bertemu dengan 'keluarganya' tersebut.
"Kalau keluarga walau sudah pisah tetap jadi keluarga. Jadi aku mau event sama fans-fans dan satu acara sama JKT48. Pokoknya kalau JKT48 tampil di GBK panggil aku ya," ungkap Haruka Nakagawa.