3 Manfaat yang Bisa Kamu Dapatkan Bila Mengonsumsi Kiwi

Ega Maharni diperbarui 29 Des 2016, 15:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Kiwi, buah dengan berbentuk seperti sawo ini memang memiliki banyak khasiat, terutama khasiat untuk kecantikan. Buah dengan bulu halus di permukaan kulit ini memiliki rasa yang sedikit rasa kecut namun tetap terasa segar.

Selain bisa dikonsumsi guna sebagai makanan penutup yang segar, kiwi ternyata memiliki banyak manfaat. Diantaranya dapat membantu mencerahkan kulit wajah yang kusam lho.

Nah, untuk kamu yang nggak mau ribet tergantung dengan obat-obat instan, kamu perlu nih mengonsumi buah kiwi. Dan ini dia manfaat yang bisa kamu dapatkan untuk kulit wajah cantikmu.

1. Mencerahkan kulit wajah yang kusam. Di dalam buah kiwi mengandung vitamin E yang sangat tinggi, sehingga sangat ampuh dalam mencerahkan kulit wajah yang terlihat kusam. Kulit wajah kusam disebabkan oleh sel kulit mati yang menumpuk pada kulit wajah, sehingga kulit wajah tampak kusam. Kandungan vitamin E dan antioksidan yang terdapat pada buah kiwi mampu mengatasi semuanya. Maka perbanyaklah konsumsi buah kiwi ya, Guys.

Caranya dengan menghaluskan buah kiwi secukupnya, lalu lulurkan keseluruh wajah dan leher sampai merata sambil di beri pijatan lembut pada wajah. Diamkan selama 15 menit lalu bersihkan dengan air hangat. Lakukan perawatan ini secara rutin setiap malam sampai kulit wajah kamu terlihat lebih cerah dan bersinar. Sebelum melakukan perawatan, bersihkan terlebih dahulu wajah kamu ya.

2. Mengecilkan pori-pori. Untuk mengecilkan pori-pori dengan buah kiwi yaitu, pertama-tama bersihkan dulu wajah dengan air hangat, hal ini bertujuan untuk mengeluarkan kotoran-kotoran yang berada di dalam pori-pori, setelah itu haluskan buah kiwi lalu maskerkan keseluruh wajah sampai merata, kemudian diamkan selama 20 menit. Lalu bersihkan dengan air dingin yang dicampur dengan sedikit es batu sampai benar-benar bersih, cara ini bertujuan untuk meutup kembali pori-pori yang membesar. Lakukan perawatan ini secara rutin setiap malam, dalam 3 hari hasilnya akan mulai terlihat.

3. Melembabkan kulit kering dan kasar. Memiliki kulit kering dan kasar merupakan hal yang dapat mengganggu penampilan seseorang, apalagi pada bagian kulit wajah. Untuk mengatasi masalah kulit kering dan kasar, buah kiwi merupakan solusi yang tepat karena sangat ampuh dan aman.