Fimela.com, Jakarta Tak bisa dipungkiri bahwa franchise Jurassic Park memang sangat populer. Bahkan film-film tersebut bisa menjadi genre petualangan blockbuster yang mengangkat kisah manusia vs alam. Tak terkecuali Jurassic World.
Franchise tersebut memang tak selalu berhasil. Kendati demikian, film Jurassic World sanggup merebut hati para penggemar. Hal tersebut terbukti dari pembuatan sekuel film Jurrasic World.
Sang sutradara, J.A Bayona mengatakan bahwa Jurassic World dua akan lebih suram dibandingkan sebelumnya. NDalam sebuah wawancara yang ia lakukan dengan The Playlist, Bayona mengatakan bahwa sekuel film tersebut akan lebuh menyenangkan.
"Setelah mengerjakan 'the Impossible' dan 'A Monster Calls'. aku mengatakan bahwa diriku ingin sesuatu yang menyenangkan sekrang. Jadi, ayo buat sebuah film dinosaurus dengan Spielberg. Ini sangat baik, namun di waktu yang sama akan lebih keren dan besar dari yang sebelumnya," ujar Spielberg seperti yang dilansir dari ScreenRant.
Membuat film kelima dalam franchise besar tersebut memang tak mudah. Bayona pun mengerti hal tersebut dan ingin membawa keseimbangan antara hal yang akan ia perbaharui dan hal klasik yang akan kembali ditampilkan dalam film Jurassic World 2.