Jelang Natal, Masjid di London Ini Siapkan Makanan Bagi Tunawisma

Henry Hens diperbarui 23 Des 2016, 21:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Toleransi beragama di London, Inggris patut dipuji. Sebuah masjid di London menyumbangkan 10 ton makanan bagi para tunawisma selama Natal. Bekerja sama dengan badan amal Muslim Aid, Masjid East London menyediakan makan bagi orang-orang tunawisma di London selama periode Natal.

Seperti dilansir dari liputan6.com, salah satu masjid terbesar di Eropa itu menerima sumbangan 10 ton makanan setelah membuka donasi tiap selesai salat Jumat.

"Saat ini, makin banyak orang yang berakhir di jalanan. Mereka kehilangan rumah dan jatuh miskin. Kami, sebagai umat muslim, ingin melakukan apapun yang kami bisa untuk membantu mereka. Terlepas dari iman atau latar belakang kita," jelas Jehangir Malik, Chief Executive dari Muslim Aid, Senin (19/12/2016).

Padahal, masjid ini sendiri pernah menjadi sasaran serangan kebencian dari Britain First pada bulan Maret lalu. Kelompok tersebut melakukan protes di depan masjid dan meneriakkan kebencian terhadap Islam.

Sementara itu, menurut Yayasan Crisis, saat ini diperkirakan ada 3.569 orang yang tidur di jalanan di seluruh Inggris. Dengan cuaca yang begitu dingin, kondisi para tunawisma ittu menjadi semakin memprihatinkan dan makanan menjadi sesuatu yang sangat dibutuhkan.

"Kami sangat berterima kasih atas dukungan mereka. Makanan ini membantu kami tetap hidup selama Natal. Dan semoga ini membantu kami keluar dari kondisi berat ini," tutur salah seorang tunawisma. Tentunya kita berharap toleransi beragama seperti di London ini juga terjadi di semua tempat di dunia.