Banyak Masalah di 2016, Harapan Ayu Ting Ting Jelang Tahun Baru

Rivan Yuristiawan diperbarui 17 Des 2016, 00:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Tidak bisa dipungkiri, selama tahun 2016 ini, nama Ayu Ting Ting menjadi yang paling banyak mendapat sorotan. Bukan hanya soal karirnya yang terus menanjak, namun beberapa kabar miring yang menerpanya.

Meski cukup mendapat banyak masalah, namun Ayu tetap bersyukur atas apa yang didapatkannya selama 2016 ini. Wanita asal Depok itu pun mengungkapkan suka duka yang dialaminya selama 2016 ini merupakan bentuk kasih sayang Tuhan pada umatnya.

"Sukanya dan dukanya imbanglah ya. Sukanya sih ya banyak rejeki, Alhamdulillah. Lancar semuanya karir apapun itu Alhamdulillah lancar. Dukanya paling pasti ada aja masalah, pasti ada aja cobaan dalam hidup. Apalagi semakin kita tinggi semakin kita banyak cobaan," ujar Ayu Ting Ting saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/12/2016).

"Itu (duka) harus diterima. Sesuai sama seberapa yang Allah kasih (suka)," tambah Ayu melanjutkan.

Dan, menjelang pergantian tahun ke 2017beberapa saat lagi, ibu satu anak itu pun menaruh harapan besar. Selain diberikan kesehatan untuk seluruh orang yang disayanginya dan menjadi orang yang lebih baik lagi.

"Pengennya lebih baik lagi kedepannya, apapun itu. Biar sehat semuanya," ungkapnya.

Disamping itu, Ayu juga menginginkan karirnya di tahun depan bisa lebih cemerlang, terutama sebagai pedangdut yang memang menjadi awal karirnya saat terjun ke dunia hiburan tanah air.

"Semoga Bisa buat album lagi, bisa punya single-single terbaru lagi yang lebih bagus dari sebelumnya, itu aja sih," harap Ayu Ting Ting.

What's On Fimela