Ditengah Proses Cerai, Angelina Jolie ingin Brad Pitt Kembali

Lanny Kusuma diperbarui 14 Des 2016, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Kesepian dan rasa rindu rupanya tak hanya dialami Brad Pitt, kini Angelina Jolie pun merasakannya hingga ia dikabarkan ingin prianya tersebut kembali kesisinya. Kerinduan tersebut ternyata muncul setelah keduanya tak merayakan Thanksgiving bersama.

"Angie menyadari bahwa ia memiliki keluarga yang sempurna dengan Brad dan anak-anak, dan Angie menyadari Brad adalah pria yang hebat," ujar seorang sumber melansir Star Magazine.

Sumber tersebut meneruskan Jolie merasa sangat menyesal dan merasa kehilangan Brad saat mereka tak merayakan Thanksgiving Day bersama, di mana aktor  film Allied itu pergi ke Turki dan Caicos untuk menghabiskan waktu liburannya. "Saya yakin bahwa dia mengatakan 'Saya membuat kesalahan besar!' secara berulang," lanjutnya.

Tak sampai disitu, kabar yang menyebut bahwa Brad Pitt berpacaran dengan Kate Hudson dan melakukan pertemuan rahasia pun telah membuat Jolie merasa tertekan. "Itu menjadi pil yang sangat pahit untuk ditelannya. Dia mengatakan 'Saya ingin Brad kembali'," tutur sumber tersebut saat Jolie merasa dirinya benar-benar lemah tanpa Brad.

Setelah menggugat cerai Brad Pitt pada 19 September 2016 lalu, Angelina Jolie memang menghindari sorotan publik. Ia bahkan terkesan benar-benar tegar dan merelakan keluarganya hancur hingga kini ia bertarung melawan Brad untuk mendapatkan hak asuh atas keenam anaknya.

Meski begitu, ternyata Angelina Jolie dikabarkan merasa Brad Pitt adalah seorang yang benar-benar berarti untuk hidupnya. "Setelah 12 tahun bersama, mereka memiliki ikatan yang sangat kuat, dan Angie bertanya pada dirinya sendiri apa dia bisa melewati hidup sendiri dengan luka yang dalam. Ini menjadi pengalaman yang menyakitkan baginya," kata sumber tadi.